Karena tidak mampu beroperasi seperti biasanya, pabrik Suzuki di Manesar harus menelan kerugian. Setiap harinya pabrik Suzuki itu mengalami kerugian USD15 juta atau setara Rp141,6 miliar.
“Kerusuhan ini membakar sebagian area manufactur dan beberapa bagunan lainnya. Banyak juga para pekerja yang harus dilarikan ke rumah sakit untuk di rawat. Dengan ini maka pabrik Suzuki terpaksa harus ditutup untuk sementara,” kata ICICI Securities dalam kutipannya di Inautonews, Minggu (22/7/2012).
Kabarnya, karena saat ini masih dalam penyelidikan pihak kepolisian, pabrik Suzuki diperkirakan harus ditutup selama dua pekan. Namun, jika semuanya belum kondusif, penutupan pabrik akan jauh lebih panjang.
Pabrik Suzuki ini sehari-harinya mampu memproduksi 1.700 unit mobil yang terdiri dari hatchback Swift, sedan Swift Dzire, SX4 dan mobil kecil A-Star. Kabarnya, karena kejadian ini laba bersih Maruti Suzui turun 29 persen menjadi 16,35 miliar rupee dan penjualannya turun 11 persen menjadi 1,13 juta unit.
Sumber : Okezone
Tidak ada komentar:
Posting Komentar